Pages

Selasa, 31 Mei 2016

latar belakang tema penulisan ilmiah

Tentukanlah 1 topik permasalah yang menarik anda dan anda rencanakan untuk topik PI/skripsi. Buatlah latar belakang mengapa anda tertarik mengambil tema tersebut (ada apa dengan tema tersebut?



   Latar Belakang
             Penggunaan teknologi internet saat ini semakin berkembang dan mudah digunakan oleh segala kalangan masyarakat untuk membantu kehidupan sehari-hari. Perkembangan teknologi informasi selalu berkembang dengan adanya internet yang sangat membantu urusan dan kegiatan setiap individu terutama dalam pencarian informasi maupun untuk berkomunikasi.

        Biasanya informasi mengenai para tenaga  kerja ahli kontruksi bangunan menjadi salah satu kendala bagi masyarakat yang akan merenovasi atau membangun tempat tinggal. Pencarian tenaga ahli kontruksi bangunan sulit dilakukan dan menjadi kendala untuk merencanakan pembangunan atau renovasi tempat tinggal. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah sistem informasi sumber daya manusia berbasis web untuk pencarian dan perekrutan para pekerja kontruksi bangunan. Agar pencarian pekerja bangunan tersebut tidak membutuhkan waktu yang lama dan proses pembangunan lebih cepat dilaksanakan. Untuk mengoptimalkan proses pencarian dan perekrutan harus dilakukan secara online agar banyak para pekerja kontruksi tersebut dapat mengetahui informasi bila jasa dan keahliannya dibutuhkan untuk membantu proses renovasi atau mendirikan bagunan.

Aditya Nugroho (10113245)
Tugas bahasa indonesia V. bahasa indonesia 2

contoh pagraf generalisasi, analogi, sebab akibat. sesuai dengan bidang perkuliahan

1. Paragraf generalisasi
Paragraf generalisasi adalah paragraf yang menyajikan hal – hal khsusus terlebih dahulu, lalu diarahkan menjadi satu kesimpulan umum. Kesimpulan ini di ambil dari kalimat – kalimat khusus di atasnya. 
Contoh :
 
Internet diperkotaan sangatlah cepat, tidak ada batasan jangkauan sinyal diperkotaan dan tiang pemancar sinyal milik provider jasa telekomunikasi juga banyak terdapat didaerah perkotaan, sinyal internet diperkotaan sudah mendukung teknologi 4G dengan kecepatan minimum 10mbps sehingga mendukung akses internet cepat diperkotaan. oleh karena itu provider selalu berlomba memberikan layanan yang terbaik demi kepuasaan pelanggannya.
2. Paragraf analogi
Paragraf analogi adalah paragraf yang dikembangkan dengan pola deduksi , di mana topik utamanya disajikan dengan cara membandingkan dua hal yang memiliki kesamaan. Dari kesamaan – kesamaan itu ditarik sebuah kesimpulan umum.
Contoh :
 
Sistem surat elektronik tertata dengan sangat cepat dan efisien. Email mengirimkan surat dari pengirim kepada penerima dan bisa mengikirimkan langsung ke banyak penerima yang dituju sesuai keinginan pengirim. sistem ini sama halnya dengan sistem surat menyurat konvensional yang harus dikirimkan melalui jasa pos baik dikirim ke perseorangan ataupun dikirim ke banyak orang. Oleh karena itu sistem email memiliki kesamaan dengan sistem mengirim surat secara konvensional menggunakan jasa pos.
3. Paragraf sebab – akibat
Paragraf sebab akibat adalah paragraf yang kesimpulannya di ambil dari kalimat – kalimat yang merupakan hal khusus atau sebab pada awal – awal paragraf.
Contoh :
 
Rizki kurniawan tidak pernah mengatur paket data internet di handphonnya. Dia selalu menggunakan paket internet untuk streaming video seperti youtube, rizki juga sering mendownload aplikasi dan sangat aktif di sosial media. Oleh sebab itu paket internet salalu habis dalam beberapa minggu saja walaupun paket internet tersebut bisa digunakan dalam waktu satu bulan.
4. Paragraf akibat – sebab
Kebalikan dari paragraf sebab – akibat, paragraf ini menarik kesimpulan umum yang berupa sebab dari akibat – akibat yang diuraikan sebelumnya.
Contoh :
 
Para siswa smk darmaguna tidak bisa melakukan ujian berbasis komputer, mereka tidak bisa melalukan ujian karena tidak terdaftar dalam server ujian milik dinas pendidikan daerah setempat ditambah lagi sekolah mereka kekurangan fasilitas internet yang cepat, semua ini disebabkan karena sekolah tersebut belum memiliki akreditasi.


Aditya Nugroho (10113245)
Tugas IV bahasa indonesia 2
http://www.prbahasaindonesia.com/2015/06/pengertian-contoh-dan-jenis-paragraf-induktif-lengkap.html

Paragraf induktif, deduktif, deduktif-induktif



Paragraf Deduktif
Paragraf deduktif adalah paragraf yang dikembangkan dengan pola deduksi, yaitu memaparkan hal umum terlebih dahulu kemudian menjabarkan hal – hal khusus. Dengan kata lain paragraf ini meletakkan gagasan utamanya pada kalimat utama di awal paragraf. 

Contoh:
Handphone sangat berguna bagi kehidupan manusia. Perangkat komunikasi ini bisa menjadi alat komunikasi yang sangat efektif. Mereka bisa menghubungkan dua orang atau lebih meski terlampau jarak yang sangat jauh dan bahkan dengan waktu yang sangat cepat. Disamping sebagai alat komunikasi, handphone juga bisa menjadi alat bantu serba guna. Dewasa ini handphone telah dibuat dengan menambahkan fitur – fitur yang bermanfaat bagi kehidupan manusia misalnya Google map, kalkulator, penyimpan photo, memo, dan lain – lain. Fitur – fitur tersebut bisa membantu manusia memudahkan pekerjaannya. Contohnya adalah jika manusia tersesat, mereka bisa menggunakan aplikasi Google map di handphone miliknya.
Pengembangan pikiran
Paragraf di atas dikembangkan dengan cara pola deduksi, berikut adalah penjelasannya.

Handphone sangat berguna . . .   (Umum / gagasan utama)
Perangkat komunikasi ini  . . .     (Khusus / Pendukung utama 1)
Mereka bisa menghubungkan  . . (Khusus / Pendukung tambahan 1)
Disamping sebagai alat . . .          (Khusus / Pendukung utama 2)
Dewasa ini handphone telah . . . . (Khusus / Pendukung tambahan 2.1)
Fitur – fitur tersebut bisa . . .        (Khusus / Pendukung tambahan  2.2)
Contohnya adalah jika manusia, . . .  (Khusus / Pendukung tambahan 2.3)

Catatan:
Umum / Gagasan utama   = Topik pembahasan
Pendukung utama             = Kalimat pendukung gagasan utama
Pendukung tambahan       = Kalimat pendukung gagasan pendukung

Paragraf Induktif
Paragraf induktif adalah suatu paragraf yang dikembangkan dengan pola induksi, yaitu dengan cara menjabarkan hal – hal khusus terlebih dahulu dan kemudian disimpukan menjadi suatu hal yang umum. Dengan kata lain, paragraf deduksi adalah paragraf yang kalimat utamanya terletak pada akhir paragraf. Pola paragraf ini biasanya dipakai dalam paragraf generalisasi, sebab – akibat, akibat – sebab, dan analogi.

Contoh:
Merokok bisa menyebabkan gangguan pernafasan, seperti bronkitis, asma, dan lainnya. Hal ini dikarenakan asap yang masuk ke dalam tubuh sangatlah berbahaya. Selain menyebabkan gangguan pada pernafasan, merokok juga bisa menyebabkan kanker paru – paru. Kandungan tar yang ada pada rokok akan memicu sel – sel kanker pada paru – paru untuk berkembang. Terlebih lagi, merokok juga bisa menyebabkan kecanduan.  Nikotin yang ada pada rokok akan mempengaruhi otak untuk terus mengkonsumsi rokok, sehingga membuat perokok susah untuk menghentikannya. Oleh karena itu, merokok sangatlah berbahaya bagi kesehatan manusia.
Pengembangan gagasan

Merokok bisa menyebabkan, . . .(Khusus / Pendukung utama 1)
Hal ini dikarenakan asap . . .       (Khusus / Pendukung tambahan 1)
Selain menyebabkan, . . .            (Khusus / Pendukung utama 2)
Kandungan tar yang  . . .             (Khusus / Pendukung tambahan 2)
Terlebih lagi, merokok  . . .        (Khusus / Pendukung utama 3)
Nikotin yang ada pada . . .          (Khusus / Pendukung tambahan 3)
Oleh karena itu, merokok . . .    (Umum / Gagasan utama)

Paragraf Campuran
Paragraf campuran adalah gabungan dari pola deduksi dan induksi, yaitu dengan menyampaikan gagasan utama terlebih dahulu, kemudian dijabarkan hal khusus, lalu disimpulkan kembali dengan hal umum. Dengan kata lain, paragraf ini memiliki gagasan utama pada paragraf utama yang diletakkan di bagian awal dan akhir paragraf.

Contoh:
Kebijakan pemerintah dengan menaikkan harga BBM sangat menyusahkan rakyat. Banyak rakyat yang hidupnya menjadi sengsara karena harga – harga bahan pokok turut mengalami kenaikan. Padahal gaji mereka tetap, sehingga pengeluaran mereka menjadi bertambah. Bahkan kesulitan tidak hanya terjadi pada pemenuhan barang kebutuhan pokok, tetapi juga ikut berimbas pada tarif – tarif atau biaya lainnya seperti, tarif angkot, air, listrik, dan lain – lain. Contohnya, akibat dari kenaikan tarif, pengeluaran mereka juga harus bertambah. Oleh karena itu, kebijakan ini sangat tidak mendukung rakyat kecil.
Pengembangan gagasan

Kebijakan pemerintah dengan menaikkan  . . .    (Umum / Gagasan utama)
Banyak rakyat yang hidupnya menjadi . . .          (Khusus / Pendukung utama 1)
Padahal gaji mereka tetap, sehingga . . .              (Khusus / Pendukung tambahan 1)
Bahkan kesulitan tidak hanya terjadi pada . . .     (Khusus / Pendukung utama 2)
Contohnya, akibat dari kenaikan tarif, . . .           (Khusus/ Pendukung tambahan 2)
Oleh karena itu, kebijakan ini sangat tidak . . .     (Umum / Kesimpulan)

Contoh Paragraf Deduktif, Induktif, dan Campuran
Paragraf Deduktif
Manusia adalah makhluk sosial. Kita tidak bisa hidup tanpa bantuan orang lain, seperti lahir, tumbuh, bahkan mati pun kita masih membutuhkan orang lain. Ketergantungan manusia dengan orang lain ini akan sangat menyulitkan jika tidak ada manusia lainnya, kita bisa mati tanpa adanya manusia lain. Bahkan tidak ada satu pun manusia di dunia ini yang bisa hidup sendiri. Meskipun mereka memiliki harta yang sangat banyak, mereka tetap membutuhkan makanan atau barang yang dijual oleh orang lain. Tentunya hal ini dikarenakan uang tidak bisa dimakan.

Paragraf Induktif
Anton sangat menyukai pelajaran matematika. Dia selalu belajar dengan sangat tekun dan senang. Sangking senangnya dengan pelajaran matematika, Anton tidak pernah melewatkan satu hari pun pelajaran ini di sekolah. Jika dia tidak mengetahui suatu permasalahan, Anton tidak segan untuk bertanya baik kepada guru maupun temannya. Sedangkan jika dia sudah mengetahui tentang materi tersebut, dia akan terus berlatih. Oleh sebab itu, Anton sangat pintar dalam pelajaran matematika.

Paragraf Campuran
Bunga mawar sangat disukai diantara bunga hias lainnya. Bunga ini sangatlah cantik dan indah. Bahkan bunga ini dijadikan sebagai simbol cinta. Banyak para pasangan kekasih memberikan bunga mawar sebagai lambang kecintaan nya. Tidak hanya itu, bunga mawar juga sangat harum, sehingga sangat cocok dijadikan tanaman penghias kebun bunga atau pun ruangan. Bahkan bunga ini memiliki warna yang sangat beraneka ragam seperti merah, putih, dan hitam. Keanekaragaman tersebut bisa mempercantik kebun bunga. Oleh karena itu, bunga mawar menjadi favorit dikalangan penghobi tanaman hias. 


Aditya Nugroho (10113245)
Tugas III bahasa indonesia 2 


Blogger templates